Pada Hari Kamis, 23 November 2017 Homeschooling Anak Panah khusus siswa SMP dan SMA melakukan kunjungan ke Kompas Tv, yang bertempat di Gedung Kompas Gramedia JL. Palmerah Selatan 22-26, Jakarta 10270. Kompas Gramedia, disingkat KG, adalah perusahaan Indonesia yang bergerak di bidang media massa yang didirikan pada tanggal 17 Agustus 1963, berawal dari terbitnya Majalah Intisari, Oleh P.K. Ojong dan Jakob Oetama. Kehadiran Kompas Gramedia tidak terlepas dari sejarah panjang demi mencapai cita-cita mulia dalam rangka mencerdaskan bangsa.
Kompas TV adalah salah satu stasiun televisi swasta berita nasional di Indonesia. Kompas TV dimiliki oleh Kompas Gramedia. Stasiun televisi ini hadir menggantikan stasiun televisi yang pernah dimiliki oleh Kompas Gramedia, yaitu TV7. Sejak saham TV7 dibeli oleh pihak Trans Corp yang berdiri dibawah kepemimpinan Chairul Tanjung pada tahun 2006 dan nama TV7 diganti menjadiTrans7, maka saham Kompas Gramedia terhadap Trans7 menurun menjadi hampir setengah dari Trans Corp.
Memasuki Gedung Kompas Gramedia seluruh siswa/i langsung diarahkan ke lantai 7 untuk berkumpul di ruangan dan duduk ditempat yang telah disediakan. Pukul 10.20 WIB sebelum acara dimulai Pak Bambang selaku Kepala Sekolah menyampaikan salam pembuka dan informasi. Narasumber yang didatangkan langsung dari penyiar berita Kompas Tv bernama Fristian Griec, pukul 10.50, beliau memutarkan video tentang pengalamannya meliput pembebasan 10 ABK asal Indonesia yang disandera oleh Warga Negara Filipina Kompas Tv menayangkan secara ekslusif, peliputan berita di medan perang, peliputan sidang Jessica terkait kasus pembunuhan kopi bersianida yang menewaskan Mirna, dan memberikan bantuan secara materi kepada kaum dhuafa. Setelah pemutaran video selesai Fristian Griec selaku narasumber memberikan kesempatan siswa/i untuk bertanya dan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh narasumber. Siswa/i Homeschooling yang aktif bertanya dan menjawab pertanyaan diberikan goody bag. Pukul 11.45 WIB dilanjutkan dengan foto bersama dengan narasumber Penyiar Berita Kompas Tv.
Seluruh Siswa/i dan guru pendamping melanjutkan kunjungan ke Gedung Kompas Tv dengan arahan dari kru Kompas Tv, dimana jarak yang harus ditempuh dengan berjalan kaki berkisar 1 Km. Kemudian memasuki Gedung Oranye dan ke ruang Studio Silver, Siswa/i dapat melihat situasi dan kondisi rungan yang telah selesai digunakan untuk shooting. Dan sedikit informasi tentang ruang studio yang dijelaskan oleh salah satu Kru Kompas Tv. Setelah rangkaian acara telah selesai siswa/i dan guru pembimbing berfoto bersama dirungan dengan beberapa kru Kompas Tv. Siswa/i dan guru pembimbing pulang kerumah masing-masing.