Pemenang Lomba Foto Kemerdekaan ” BELAJAR DIMANA SAJA “
Di masa pandemi ini karena kondisi dengan mempertimbangkan kesehatan siswa/ i usia sekolah maka Pemerintah mewajibkan semua anak untuk melakukan Pembelajaran Jarak Jauh . Namun kondisi ini kami yakin tdk melemahkan semangat belajar siswa siswi Anak Panah.
Dalam rangka 17 Agt 2020 Peringatan Kemerdekaan RI dengan mengusung tema Belajar Di Mana Saja, Anak Panah mengadakan Lomba Foto Kegiatan Belajar Siswa Anak Panah yg bisa diadakan dimana saja karena kemudahan Online
Sehingga siswa siswi Anak Panah yang tersebar di pelosok Nusantara bahkan di Luar Negeri pun bisa bergabung di satu kelas yang sama yang diadakan oleh Anak Panah.
Anak Panah selain menyediakan modul belajar, buku buku dan kelas online dan offline , meski di masa pandemi ini menjadikan para siswa kami tidak.akan.ketinggalan pelajaran dan tetap bisa berinteraksi dengan teman.
Kami senang bahwa animo dari para siswa atas diadakannya lomba ini sangat baik. Menjadi angin segar bagi kegiatan baru mereka belajar menampilkan diri di kamera atau menata sisi pengambilan gambar yg baik.
Setelah melihat, menilai dan menimbang berbagai aspek foto yang masuk ke redaksi. Maka juri memutuskan dan mengumumkan pemenang ke Lima Lomba Foto Kemerdekaan Merdeka Belajar jatuh kepada:
ALDEN ELY – ACEH – KELAS 6 – ANAK PANAH CYBERSCHOOL
dan
JASMINE – TANGERANG SELATAN – KELAS 10 – ANAK PANAH CYBERSCHOOL
Selamat kepada pemenang
Terima Kasih atas partisipasi para siswa Anak Panah atas foto foto nya yg luar biasa. jangan menyerah dan terus semangat Merdeka Belajar !
Keputusan juri adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.