Perayaan HUT RI dimasa Pandemi

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 , Anak Panah Cyberschool mengadakan kegiatan berupa Lomba Catur dan Lomba Video Kreatif bertema Bhinneka Tunggal Ika. Perayaan tahun 2021 ini seperti juga pada tahun sebelumnya masih dengan cara daring atau online.  Harapannya adalah walaupun masih dalam suasana Pandemi Covid yang belum surut, tetapi tidak menyurutkan keceriaan para siswa dalam merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan negeri tercinta ini. 

lomba catur secara online

Lomba Catur dan Lomba Video Kreatif ini masih diadakan dalam internal lingkungan siswa Anak Panah Cyberschool.  Lomba ini disambut dengan antusias oleh para siswa Anak Panah Cyberschool

Untuk lomba Catur diadakan dalam 3 kategori yaitu tingkat SD,SMP dan SMA. Alasan pemilihan Catur sebagai bidang yang diperlombakan adalah karena saat ini Catur adalah salah satu olahraga popular dan bisa dilakukan secara Daring.  Permainan catur bisa melatih daya pikir siswa dan ketelitian dalam mengambil keputusan.   

Demikian pula dengan perlombaan Video Kreatif juga diadakan karena saat ini kreatifitas dengan video sudah menjadi hal yang umum dilakukan oleh segala usia.  Dengan menitik beratkan pada pemahaman Seni Budaya  khususnya kesenian Indonesia , perlombaan video kreatif ini bertujuan membangkitkan semangat siswa dalam menampilkan bakat dan kreatifitasnya di bidang Seni sekaligus mencintai keragaman Budaya Indonesia.

Seperti juga harapan dari semua masyarakat Indonesia , bahwa dengan peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 76 ini , semoga wabah pandemi ini bisa segera berakhir sehingga kita bisa benar-benar menghirup napas kemerdekaan yang sesungguhnya.  Segala aktifitas juga bisa dipulihkan seperti sedia kala. Itu adalah kerinduan semua anak Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *